Senin, 03 Desember 2018

Sejarah Satria Martial Arts



 Sejarah Satria Martial Arts

Satria Martial Arts adalah supplier dan produsen peralatan olahraga dan peralatan beladiri untuk berbagai macam komunitas seni bela diri. Awalnya hanya khusus menyediakan peralatan Taekwondo, Karate dan Silat namun kini berkembang menjadi seni bela diri lain dan olahraga umum untuk penyediaan peralatan dan perlengkapan latihan. Untuk memenuhi kebutuhan perlengkapan beladiri di Jogjakarta, Satria Martial Arts awalnya didirikan dengan nama Satria Nusantara (www.peralatan-beladirimu.web.id) pada tahun 2009 oleh Agus Herdady saat beliau menempuh studi S1 di Yogyakarta, beliau juga merupakan seorang Atlit beladiri Taekwondo yang telah berkecimpung di dunia Beladiri Taekwondo sejak tahun 2000. Seiring berjalannya waktu, pada tahun 2012, kami resmi berubah menjadi Satria Martial Arts dibawah naungan CV. Satria Martial Arts Indonesia. 
Kami berusaha untuk memberikan kualitas produk dan layanan pelanggan baik untuk semua orang. Kami tumbuh dan berkembang bersama Anda dengan Komitmen  pengiriman dan pengerjaan tepat waktu, banyak pilihan, tepat mutu, harga bervariasi dan terjangkau, dan kemudahan berbelanja di manapun Anda berada.

Satria Martial Arts menjual merek terkemuka di dunia termasuk merk kami "Satria" sebagai produk dengan ciri khas "Spirit of Indonesia" dan Branding "Combat and Freedom" dengan harga yang sangat terjangkau, selain itu kami juga mendisitribusikan bersama dengan berbagai brand terkemuka luar negeri seperti  Adidas, Fartex, Daedo,  Kwon, Top Ten dan Wacoku dll.
Satria Martial Arts juga bermitra dengan  Adidas Martial Arts Indonesia sebagai distributor resmi dari berbagai macam produk Adidas Martial Arts dan Sport Combat di Indonesia,  selain itu kami juga telah didukung oleh team manajemen khusus yang telah berpengalaman sebagai atlit beladiri di Indonesia dan tenaga khusus dalam memproduksi produk-produk beladiri terbaik untuk Anda.
Selain melayani konsumen luar negeri, Kami juga memberikan diskon khusus bagi Pelatih, Dealer, KONI, DISPORA, Perusahaan maupun project khusus bagi tiap kontingen maupun team Anda.
Akhir kata, selamat berlatih dan berprestasi bersama Satria Martial Arts Indonesia!

Salam,

Agus Herdady
CEO

Tidak ada komentar:

Posting Komentar